detikHEALTH - Jerawat yang telah sembuh biasanya meninggalkan bekas kehitaman, bekas kemerahan dan bekas berupa lubang-lubang atau disebut juga scar jerawat. Ada beberapa cara alami yang menghapus bekas jerawat.
Bekas jerawat memang bisa bikin kepercayaan diri turun. Tapi agar jerawat juga mudah diobati, si penderita sebaiknya melakukan langkah-langkah yang benar agar ketika jerawat sembuh, bekas luka jerawatnya bisa dihilangkan.
Menurut dr. Susie Rendra, SpKK dalam konsultasi kesehatan detikHealth, jerawat yang tidak diobati atau dibiarkan sembuh sendiri biasanya akan meninggalkan bekas jerawat yang kelihatan.
Jerawat sebaiknya diobati dan tidak dipencet-pencet karena akan memperparah peradangan. Jika peradangan terjadi kulit yang terluka makin dalam sehingga makin susah dihilangkan bekasnya.
Bekas jerawat berwarna hitam biasanya paling mudah disembuhkan dengan krim yang mengandung pemutih. Bekas jerawat kemerahan lebih sukar diatasi tapi bisa dicoba dengan preparat yang mengandung azelaic acid atau terapi laser.
Sedangkan jerawat scar adalah jerawat paling sulit, dan biasanya sangat jarang didapatkan kesembuhan total. Beberapa cara dapat dicoba dengan Peeling, teknik Percutaneous Collagen Induction (Dermalpunch/Dermaroller), atau yang paling canggih juga dengan terapi laser.
Tapi seperti dikutip buzzle, Minggu (31/10/2010) ada beberapa cara alami yang bisa dilakukan untuk menghilangkan bekas jerawat.
1. Bubuk kayu cendana yang dibuat pasta
Bubuk kayu cendana dapat bekerja secara ajaib untuk menutupi pori-pori kulit yang besar bekas jerawat. Caranya oleskan pada bekas jerawat sebelum tidur dan gunakan semalaman, lalu bilas dengan air dingin di pagi hari. Pemakaian yang rutin akan mendapatkan hasil yang bagus.
2. Bubuk kayu cendana yang dicampur dengan air mawar
Caranya oleskan pada bekas jerawat sebelum tidur dan gunakan semalaman lalu bilas dengan air dingin di pagi hari. Tapi jika kulit menjadi kering, cobalah ditambahkan susu dalam ramuan bubuk cendana itu dan gunakan hanya beberapa jam saja tak perlu semalaman.
3. Pori-pori kulit sehabis jerawatan biasanya membesar, untuk mengencangkannya bisa diusap-usap dengan es batu di wajah selama 15 menit.
4. Menggosok-gosokkan kulit bagian dalam timun atau tomat ke wajah adalah cara lain menghilangkan bekas jerawat. Biarkan selama 15 menit lalu bilas dengan air bersih. Tomat tidak hanya mengecikan pori-pori tapi juga menghilangkan komedo dan cocok untuk pengobatan kulit berminyak.
0 comments:
Post a Comment