Pada suatu pagi, setelah turun hujan semalam, di sepotong kayu yang telah lapuk, tumbuh beberapa jamur seperti payung. Jamur ini hampir mirip dengan jamur seperti payung yang tumbuh di sela pintu belakang ya, hanya saja warnanya lebih putih dan kepala jamurnya lebih bulat, tidak datar seperti sebelumnya. Jamur ini juga hanya mekar pada pagi hari saja. Menjelang siang, jamur-jamur ini layu dan kering.
Baik jamur seperti payung yang ada di posting ini (gambar atas kiri), maupun jamur seperti payung yang tumbuh di sela pintu belakang (gambar atas kanan), keduanya aku lihat pada waktu yang sama ya, dan pada lokasi yang tidak berjauhan, hanya terpisah beberapa meter saja di halaman belakang rumah.
Foto-foto jamur seperti payung adalah hasil iseng jeprat jepret hape sony ericsson k800i.
1 comments:
Ini nama jamurnya apa ya?
Post a Comment